Jumat, 11 Maret 2016

Fungsi

Pengertian Umum
Fungsi adalah sebuah blok pernyataan yang berisi sejumlah pernyataan yang dikemas dalam sebuah nama yang dapat dipanggil beberapa kali di beberapa tempat di dalam program.

Tujuan pembuatan fungsi :
Untuk memudahkan dalam pengembangan program, karena program dipecah menjadi beberapa program yang lebih kecil
Untuk menghemat ukuran program, ini akan terasa kalau ada beberapa deretan instruksi yang sama dan digunakan pada beberapa tempat di dalam program


Deklarasi / prototipe fungsi
Deklarasi / prototipe sebuah fungsi meliputi :

    Nama fungsi
    Tipe data nilai balik fungsi
    jumlah dan tipe data argumen fungsi


Format deklarasi untuk fungsi menghasilkan nilai balik :

Tipe Nama_fungsi(daftar_parameter);

Format deklarasi untuk fungsi yang tidak menghasilkan nilai balik :

void Nama_fungsi(daftar_parameter);

Definisi Fungsi
Setiap fungsi yang dipanggil di dalam program harus didefinisikan terlebih dahulu yang letaknya bisa dimana saja. Khusus untuk fungsi yang disediakan oleh sistem, definisi sebenarnya sudah ada dalam pustaka yang disebut sebagai file header contoh #include

Fungsi Tanpa Nilai Balik
Adakalanya suatu fungsi tidak perlu memiliki nilai balik. Misalnya fungsi yang hanya dimaksudkan untuk menampilkan suatu keterangan saja, pada fungsi seperti ini, tipe nilai balik fungsi yang diperlukan adalah void, contoh :

void tampilkan_judul()
{
cout << "PT. MOJA MAJU" <
cout << "JL. Buntu No.xx" <
cout << "www.gatewan.com" <
}

Contoh diatas adalah fungsi tanpa nilai balik sebab tidak ada pernyataan return, mengingat fungsi tersebut tidak memiliki nilai balik, namun penggunaan pernyataan return secara eksplisit juga diperkenankan, dalam hal ini digunakan sebagai formalitas, contoh :

void tampilkan_judul()
{
cout << "PT. MOJA MAJU" <
cout << "JL. Buntu No.xx" <
cout << "www.gatewan.com" <
return;
}

Contoh program fungsi tanpa nilai balik :

View:

Program:
//fungsi utama
void main()
{
clrscr();
tampilkan_judul();
line();
getch();
}

//definisi fungsi
void line()
{
cout<<"======================================="<<endl;
}

void tampilkan_judul()
{
cout<<"GATEWAN"<<endl;
cout<<"alamat : www.gatewan.com"<<endl;
cout<<"Yogyakarta"<<endl;

return;
}

Tidak ada komentar:

Posting Komentar